Kopdar ke 9 Komunitas Gapura Argopuro
Kopdar kali ini Komunitas Gapura sedang dalam Suasana kesibukan yang luar biasa. Betapa tidak, selama 1 minggu lebih komunitas Gapura ikut andil dalam persiapan Lomba Desa ditingkat kabupaten.
Bahkan Komunitas gapura secara khusus mempersiapkan area Sentra Desa yang nantinya akan menjadi wadah Kerajinan, oleh-oleh maupun kuliner, mengingat Desa Baderan sebagai Desa penyanggah kawasan Wisata Pegunungan Hyang Argopuro.
Hari ini, Jum'at (13/04/2018) pembahasan Komunitas terfokus pada pemahaman Profil Desa Baderan, yaitu dengan menyaksikan secara langsung melalui layar proyektor video tentang potensi yang dimiliki oleh Desa Baderan.
Dalam segi Wisata, Desa Baderan memiliki berbagai spot wisata alami, berkelas dan cocok menjadi tujuan wisata alam, dimulai dari wisata bukit dan lembah hingga wisata sungai yang diproyeksikan menjadi wahana tubing
Sedangkan Kerajinan pemuda gapura dan masyarakat diantaranya adalah kerajinan aksesoris lampu, Miniatur Menara, Perahu layar, anyaman besek, dan pembuatan tampah.
Oleh-oleh produk khas Desa Baderan seperti produk unggulan Kopi Arabika dengan branding Pondok Kopi Baderan, Gula Aren, Rengginang dll.
Seluruh Kegiatan maupun potensi Wisata di Desa Baderan tersebut sudah tersedia sejak puluhan tahun yang lalu, hanya saja saat ini kita perlu untuk meng-upgrade-nya kembali menjadi sesuatu yang Kekinian dan memiliki nilai jual.
Ini menjadi tugas para pemuda Desa Baderan sebagai generasi penerus yang tentunya dengan didukung penuh oleh berbagai pihak sehingga pemuda Baderan bisa memiliki semangat dan mampu memberi semangat kepada pemuda lainnya.
Dengan begitu sebuah harmoni kebersamaan dan saling menghargai akan tercipta meskipun didalam komunitas terdiri dari anggota lintas generasi.
Kopdar 9 Gapura |
Hari ini, Jum'at (13/04/2018) pembahasan Komunitas terfokus pada pemahaman Profil Desa Baderan, yaitu dengan menyaksikan secara langsung melalui layar proyektor video tentang potensi yang dimiliki oleh Desa Baderan.
Dalam segi Wisata, Desa Baderan memiliki berbagai spot wisata alami, berkelas dan cocok menjadi tujuan wisata alam, dimulai dari wisata bukit dan lembah hingga wisata sungai yang diproyeksikan menjadi wahana tubing
Sedangkan Kerajinan pemuda gapura dan masyarakat diantaranya adalah kerajinan aksesoris lampu, Miniatur Menara, Perahu layar, anyaman besek, dan pembuatan tampah.
Oleh-oleh produk khas Desa Baderan seperti produk unggulan Kopi Arabika dengan branding Pondok Kopi Baderan, Gula Aren, Rengginang dll.
Seluruh Kegiatan maupun potensi Wisata di Desa Baderan tersebut sudah tersedia sejak puluhan tahun yang lalu, hanya saja saat ini kita perlu untuk meng-upgrade-nya kembali menjadi sesuatu yang Kekinian dan memiliki nilai jual.
Ini menjadi tugas para pemuda Desa Baderan sebagai generasi penerus yang tentunya dengan didukung penuh oleh berbagai pihak sehingga pemuda Baderan bisa memiliki semangat dan mampu memberi semangat kepada pemuda lainnya.
Dengan begitu sebuah harmoni kebersamaan dan saling menghargai akan tercipta meskipun didalam komunitas terdiri dari anggota lintas generasi.
0 Response to "Kopdar ke 9 Komunitas Gapura Argopuro"
Post a Comment