Kopdar ke 4 Komunitas Gapura Argopuro
Kopdar #4 malam ini diawali dengan kegiatan arisan, sejauh ini sudah terkumpul sekitar 60 anggota yang mengikuti Arisan, dan akan terus bertambah setiap minggunya mengingat antusiasme para pemuda Baderan yang begitu tinggi.
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan berbagai pembahasan yang begitu alot, sehingga menghasilkan poin-poin penting yang akan segera dilaksanakan oleh Komunitas Gapura. Berikut hasil pembahasan kopdar 4 malam ini.
1. Event Lintas Komunitas di Pondok Kopi Baderan.
Pondok Kopi dalam 2 hari kedepan yaitu hari minggu (11/03/2018), akan ditempati Kopdar Kelompok Sadar Wisata Terpadu Situbondo.
Bersamaan dengan itu, Gapura sebagai Komunitas Pegiat Wisata di Desa Baderan akan melakukan Soft Launching dan bergabung dengan Kelompok Sadar Wisata Kab. Situbondo.
2. Identifikasi alat-alat dan permainan tradisional masyarakat.
Sebagai bentuk pelestarian terhadap Adat dan budaya di Desa Baderan, Gapura akan melakukan identifikasi terhadap berbagai Permainan dan alat-alat tradisional Masyarakat di Desa Baderan, seperti Alat Penumbuk Padi yang bernama Ronjengan / Lesung, Gilis yang berfungsi sebagai penghancur dan penghalus Jagung dll.
Sedangkan dalam hal permainan tradisional ada Macanan sejenis permainan adu strategi, Tol Cettolan terbuat dari bambu kecil dengan gagang pelatuk yang diberi peluru dari buah / atau lumatan daun sehingga ketika didorong akan menimbulkan bunyi letusan kecil.
3. Identifikasi Tempat Wisata.
Terdapat berbagai Spot Wisata Menarik yang perlu didata dan diperkenalkan kepada Masyarakat umum, dan ini termasuk dari tugas Komunitas Gapura sesuai Visi-Misi untuk Mengeksplore Wisata di Desa Baderan.
4. Identifikasi sejarah berdirinya Desa Baderan.
Sampai saat ini Desa Baderan selalu memperingati Kadisah atau Selamatan Desa, namun belum diketahui tahun berapa berdirinya Desa Baderan.
Tim Gapura akan mendatangi para sepuh sebagai Nara sumber untuk menggali Asal-usul sejarah Desa Baderan.
5. Latihan menggunakan Alat musik Tradisional.
Yang terakhir adalah pelestarian Musik Tradisional yang oleh Gapura akan dilestarikan dalam bentuk penguasaan terhadap seni musik tersebut. Komunitas Gapura akan berlatih memainkan alat Musik Tradisional dan mengikuti even-even Musik Tradisional untuk menambah ilmu pengetahuan tentang Musik Tradisional.
Penutup
Acara Kopdar 4 ditutup dengan ramah tamah antar anggota komunitas dan kemudian bubar menuju kediaman masing-masing dengan angan-angan tinggi untuk memajukan Desa Baderan.
Bincang santai Komunitas seusai acara Sumber Foto : @ubay_Gapura |
1. Event Lintas Komunitas di Pondok Kopi Baderan.
Pondok Kopi dalam 2 hari kedepan yaitu hari minggu (11/03/2018), akan ditempati Kopdar Kelompok Sadar Wisata Terpadu Situbondo.
Bersamaan dengan itu, Gapura sebagai Komunitas Pegiat Wisata di Desa Baderan akan melakukan Soft Launching dan bergabung dengan Kelompok Sadar Wisata Kab. Situbondo.
2. Identifikasi alat-alat dan permainan tradisional masyarakat.
Sebagai bentuk pelestarian terhadap Adat dan budaya di Desa Baderan, Gapura akan melakukan identifikasi terhadap berbagai Permainan dan alat-alat tradisional Masyarakat di Desa Baderan, seperti Alat Penumbuk Padi yang bernama Ronjengan / Lesung, Gilis yang berfungsi sebagai penghancur dan penghalus Jagung dll.
Sedangkan dalam hal permainan tradisional ada Macanan sejenis permainan adu strategi, Tol Cettolan terbuat dari bambu kecil dengan gagang pelatuk yang diberi peluru dari buah / atau lumatan daun sehingga ketika didorong akan menimbulkan bunyi letusan kecil.
3. Identifikasi Tempat Wisata.
Terdapat berbagai Spot Wisata Menarik yang perlu didata dan diperkenalkan kepada Masyarakat umum, dan ini termasuk dari tugas Komunitas Gapura sesuai Visi-Misi untuk Mengeksplore Wisata di Desa Baderan.
4. Identifikasi sejarah berdirinya Desa Baderan.
Sampai saat ini Desa Baderan selalu memperingati Kadisah atau Selamatan Desa, namun belum diketahui tahun berapa berdirinya Desa Baderan.
Tim Gapura akan mendatangi para sepuh sebagai Nara sumber untuk menggali Asal-usul sejarah Desa Baderan.
5. Latihan menggunakan Alat musik Tradisional.
Yang terakhir adalah pelestarian Musik Tradisional yang oleh Gapura akan dilestarikan dalam bentuk penguasaan terhadap seni musik tersebut. Komunitas Gapura akan berlatih memainkan alat Musik Tradisional dan mengikuti even-even Musik Tradisional untuk menambah ilmu pengetahuan tentang Musik Tradisional.
Penutup
Acara Kopdar 4 ditutup dengan ramah tamah antar anggota komunitas dan kemudian bubar menuju kediaman masing-masing dengan angan-angan tinggi untuk memajukan Desa Baderan.
0 Response to "Kopdar ke 4 Komunitas Gapura Argopuro"
Post a Comment